Penemuan Dari Indonesia Yang Mendunia

Penemuan Dari Indonesia Yang Mendunia

Penemuan Dari Indonesia Yang Mendunia – Tak kalah saing dari berbagai negara di dunia lainnya, Indonesia juga memiliki beberapa orang cerdas yang juga memiliki penemuan-penemuan yang tak hanya dikenal dalam negeri saja, namun penemuannya tersebut telah digunakan hingga ke berbagai mancanegara. Tak sedikit pula dari mereka yang menjadi seorang penemu tersebut memiliki penemuan di berbagai bidang dan tentunya sangat bermanfaat bagi kehidupan orang banyak, contohnya saja berupa sistem infrastruktur sampai alat kesehatan yang telah diakui oleh dunia. Dari sekian banyaknya orang cerdas yang memiliki penemuan hebat tersebut, berikut yang menjadi beberapa di antaranya beserta penjelasan penemuannya. Mari kita simak bersama-sama tentang penemuan dari Indonesia yang kini mendunia.

Penemuan Dari Indonesia Yang Telah Diakui Oleh Dunia

1. Rumus Matematika Dalam Perminyakan

Bernama lengkap Yoga Ahmad Erlangga, merupakan seorang penemu yang menemukan rumus matematika dalam perminyakan. Ia telah berhasil menuntaskan persamaan Helmholtz dengan menggunakan Matematika numerik dengan begitu cepat. Berdasarkan penemuannya tersebut, persamaan dari Helmholtz yang digunakan pada pemrosesan data seismik, kini menjadi 100x lebih cepat dari yang sebelumnya dan yang mana hasilnya tersebut dapat digunakan dalam berbagai masalah perminyakan. Salah satu perusahaan ternama di dunia yang begitu tertarik akan penemuan ini yakni Perusahaan Shell, yang merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di Industri minyak terbesar di dunia.

2. Konsep Dua FFT

Konsep Dua Fast Fourier Transform atau yang juga disingkat FFT ini merupakan sebuah penemuan yang terdapat pada bidang teknologi informasi, dan telah ditemukan oleh seorang Khoirul Anwar yang merupakan seorang lulusan dari Nara Institute of Science and Technology (NAIST) yang berlokasi di Jepang. Penemuannya itu digunakan pada 4G LTE yang kini telah berhasil menjadi standar Internasional Telecommunication Union (ITU) serta menjadi sistem deteksi ilegal transmitter yang juga berpotensi digunakan pada teknologi jaringan 5G.

3. Pondasi Cakar Ayam

Pasti kalian pernah mendengar istilah tentang pondasi cakar ayam, terlebih lagi jika kalian merupakan seorang pekerja bangunan tentunya akrab dengan kalimat tersebut. Yakni pondasi cakar ayam yang merupakan sebuah penemuan berdasarkan sistem arsitektur infrastruktur, yang telah ditemukan oleh seorang Profesor bernama Ir.R.M. Sedyatmo. Sebuah pondasi yang memiliki bentuk menyerupai kaki dari unggas tersebut telah digunakan di berbagai bangunan yang ada, khususnya di Indonesia. Penemuan berupa pondasi cakar ayam tersebut juga merupakan suatu hal esensial dalam mendirikan sebuah bangunan agar bangunan tersebut dapat berdiri dengan kokoh bahkan dapat menahan kekuatan gempa berskala kecil. Salah satu bangunan ternama yang merupakan sebuah bangunan yang menerapkan pondasi cakar ayam milik Ir. R. M. Sedyatmo tersebut yakni landasan pacu Bandar Udara Soekarno-Hatta di Jakarta.

 

Dan itulah beberapa penemuan penting dari Indonesia yang telah mengubah dunia dan tentunya diakui oleh berbagai negara. Sungguh membanggakan bukan? Marilah kita terus berkreasi dan menciptakan banyak hal dengan menjadikan beberapa penemu tadi sebagai seorang Motivator dalam diri kita untuk berkarya.

Author: nicho